Booking Pengiriman

Gantikan label pengiriman dengan kode singkat yang dibuat dari platform Paket ID

Beberapa keuntungan dari kode Paket ID

  1. Anda tidak perlu lagi menulis label alamat dan lainnya di paket Anda, cukup dengan kode ini di paket Anda, paket sudah dapat diproses oleh mitra pengiriman kami
  2. Dengan kode ini juga, paket akan diproses jauh lebih cepat oleh mitra pengiriman karena tidak ada penginputan data secara manual di konter pengiriman
  3. Tracking barang akan diotomatiskan oleh sistem, Anda dapat melihat status barang dari platform web maupun dari aplikasi mobile
  4. Penerima barang juga akan mendapatkan SMS berisi tracking link dan informasi paket lainnya

Caranya pembuatan kode :

  1. Buka situs paket.id atau aplikasi Paket ID (download di paket.id/apps)
  2. Login ke platform Paket ID atau registrasi jika belum mempunyai login
  3. Ke menu booking
  4. Masukan detil pengirim dengan informasi Anda
  5. Pastikan detil pengirim mempunyai format* : NAMA<spasi>TELEPON<spasi>ALAMAT
  6. Contoh : Dani 081112222 Jln Elang Raya no 12, Jakarta 11220
  7. Lakukan hal yang sama untuk detil penerima
  8. Tekan tombol BOOK di situs atau tombol dengan ikon panah di aplikasi
  9. Dapatkan kode Paket singkat 5 huruf seperti : ABCDE
  10. Tulis kode ini di paket Anda

Pembuatan kode pengiriman juga bisa melalui

  1. API
  2. Excel

Jika ingin memasukkan detail penerima yang sudah ada, klik ikon list (address book) di sebelah kanan atas input receiver

Mulailah mengetik nama penerima yang akan dimasukkan di input receiver

Anda juga dapat mengetahui estimasi tarif dari kode booking yang baru dibuat pada website maupun aplikasi Android.

Android (paket.id/apps)

Klik pada button Rp untuk mengetahui estimasi ongkos kirimnya.

results matching ""

    No results matching ""